BANGKINANG, GORIAU.COM - Ketua DPW Partai Keadilan sejahtera (PKS) Provinsi Riau Nurdin,SE.Ak menyampaikan, jika tak ada aral melintang apel siaga dan kemah bakti pemenangan PKS 2014 di lapangan Merdeka Bangkinang Jumat pagi, bakal dihadiri langsung oleh Gubernur Riau, H Anas Maamun. Selain Gubri, hadir juga Ketua DPP PKS Wilda Sumatera H Chairul Anwar,Apt, Pengurus DPW PKS Riau dan Ketua- Ketua DPD PKS kabupaten/kota se- Riau.

Rencananya Gubernur Riau bakal mengikuti pembentukan Relawan Kepanduan PKS Peduli Kebakaran, sebagai wujud kepedulian PKS terkait meningkatnya kebakaran lahan yang terjadi akhir- akhir ini. Kemudian bersamaan dengan pelaksanaan Apel Siaga ini, juga akan dilucurkan Posko Kesehatan PKS untuk Kampar dan Pekanbaru, yang mana kegiatannya untuk sementara ini difokuskan melayani permasalahan terkait dampak kabut asap yang terjadi.

Setelah apel siaga, kegiatan akan dilanjutkan dengan kemah bakti yang dipusatkan di Bumi Perkemahan Desa Siabu, Salo. Kemah bakti ini sendiri ditujukan untuk memperkuat basis kerja PKS di tengah- tengah masyarakat.

''Diantara kegiatan yang akan kita lakukan dalam kegiatan kemah bakti ini adalah, kerja bakti, sosialisasi pemilu, program kesehatan dan banyak lagi ya, itu hanya beberapa diantaranya saja,'' ujar Nurdin menjelaskan.

Sebelumnya sebagaimana diberitakan, DPW PKS Riau akan menggelar kegiatan Apel Siaga dan Kemah Bakti Pemenangan PKS 2014 di Kabupaten Kampar- Riau. Acara akan berlangsung selama tiga hari, mulai dari Jum'at hingga ahad siang. (rls)