PEKANBARU, GORIAU.COM - Untuk meningkatkan silaturahmi, perusahaan kehutanan PT Sumatera Riang Lestari (SRL) mentaja kegiatan buka puasa bersama dengan insan pers Riau dan mitra kerja, Sabtu (4/7/2015) di Balairung Hotel Pangeran Pekanbaru.

Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, kegiatan berbuka puasa bersama yang di taja PT SRL juga terasa spesial karena manajemen PT SRL menyediakan paket umrah ke Tanah Suci Mekkah kepada wartawan dan tokoh masyarakat yang berada di wilayah kerja perusahaan.

Dalam kegiatan acara berbuka puasa bersama yang di taja PT SRL, selain dihadiri undangan dari lintas organisasi kewartawanan, juga hadir Plt Gubernur Riau, Arsyadjuliandy Rachman dan juga mitra kerja lainnya.

Direktur Utama PT SRL, Ir Jajang Suherlan dalam sambutannya mengatakan, sudah tahun keempat manajemen perusahaan mentaja kegiatan buka puasa bersama insan pers Riau dengan memberikan paket umrah.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04072015/dirutptsrl-2684.jpgDirut PT SRL, Ir Jajang Suherlan memberikan paket umrah kepada wartawan Haluan Riau, Efridel.''Harapan kami adalah melalui kegiatan buka puasa dapat kembali merajut tali silaturahmi bersama insan pers Riau, perbaikan demi perbaikan telah kami laksanakan terutama menyangkut kegiatan operasional kami di lapangan,'' Kata Jajang.

Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau, H Dheni Kurnia dalam sambutannya mengatakan sejak tahun 2012, PT SRL sudah ditetapkan oleh SPS Pusat sebagai sahabat pers.

''Waktu itu pak Dahlan Iskan yang langsung mengukuhkan PT SRL sebagai sahabat pers,'' Kata H. Dheni.

Dalam Kesempatan yang sama, Ketua SPS Riau H Syafriadi juga mengatakan PT SRL sebagai perusahaan pelopor dalam memberikan paket umrah terutama kepada wartawan.

''Malam ini merupakan tahun keempat, PT SRL memberikan paket umrah kepada wartawan. Selain itu, PT SRL juga merupakan perusahaan pertama yang yang menjadi inisiator dalam memberikan paket umrah kepada wartawan. Dan apa yang telah dilakukan oleh PT SRL mendorong perusahaan lain memberikan paket umrah seperti RAPP,'' Kata H. Syafriadi.

https://www.goriau.com/assets/imgbank/04072015/dirutptsrl-2683.jpgDirut PT SRL, Ir Jajang, Plt Gubri, Arsyadjuliandi Rachman, Ketua PWI Riau, H. Dheni Kurnia dan CEO Riau Pos, Makmur terlihat berbincang ringan.Dalam kegiatan berbuka puasa bersama, dua orang wartawan mendapatkan paket umrah ke tanah suci, mereka yang beruntung adalah, Efridel dari Haluan Riau dan M Hasbi dari Be Magazine.

Sementara itu sebanyak empat tokoh masyarakat yang berada di sekitar wilayah perusahaan juga mendapatkan paket umrah karena mereka juga berjasa berpartisipasi dalam mencegah dan menanggulangi kabakaran hutan dan lahan.

Mereka antara lain, R Marjohan dari Desa Pekan Tua, Kecamatan Kempas, Kabupaten Inhil, Makridi Datuk Rajo Nan Putiah, dari Desa Koto Nan IV Dibawuah, Kecamatan IX Koto, Kabupaten Dhamasraya, Mhd Dahlan Hasibuan tokoh masyarakat Desa Hutarahja Tinggi, kabupaten Padanglawas, Sumatera Utara dan Makmur, Desa Bahtera Makmur, Kecamatan Bagan Sinembah, Kabupaten Rokan Hilir.

Dalam akhir kegiatan, manajemen perusahaan juga memberikan santunan kepada anak yatim piatu yang secara langsung diberikan oleh Direktur Utama PT SRL, Ir Jajang Suherlan. (rls)