SELATPANJANG - Apes benar nasib Jamaluddin (29) warga Jalan Kapas Desa Alai Selatan, Kecamatan Tebingtinggi Barat, Kepulauan Meranti, Riau. Ia dihadiahi bogem mentah dan diserahkan ke polisi setelah kedapatan sedang bersembunyi paska melakukan pencurian, Minggu (29/11/2015) sekira pukul 02.00 WIB.

Berdasarkan informasi yang berhasil dirangkum GoRiau, waktu bersembunyi itu Jamal bukannya lari dari kejaran warga. Melainkan, sedang menunggu situasi aman untuk kembali memasuki rumah warga Dorak Selatpanjang.

Sebelumnya, pada hari yang sama, Jamal telah berhasil masuk ke rumah Rohaniar (39) warga Jalan Dorak RT 002 RW 001 Desa Banglas Kecamatan Tebingtinggi Kabupaten Kepulauan Meranti.

Kejadian itu diketahui setelah korban bersama anaknya terbangun sekira pukul 02.00 WIB akibat terdengan kegaduhan warga. Korban lalu keluar kamar dan melihat jendela rumahnya dalam keadaan terbuka.

Sementara di luar korban juga melihat warga telah menangkap seorang laki-laki yang belakangan diketahui pelaku pencurian. Korban pun bergegas melihat-lihat isi rumahnnya.

Ternyata benar, rumahnya barusaja kemalingan. Beberapa barang yang hilang diantaranya 1 buah shinshaw, dan 3 unit handphone.

Berdasarkan keterangan warga setempat, pelaku waktu itu ditemukan sedang mengendap-endap di salah satu rumah warga yang tidak jauh dari rumah korban pencurian, Rohaniar.

Saat akan diamankan, pelaku memberikan perlawanan dan berusaha melarikan diri. Warga yang kesal akhirnya mengejar pelaku hingga akhirnya pelaku ketangkap lalu digebukin warga.

Hal ini dibenarkan Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Zahwani Pandra Arsyad SH MSi, ketika dikonfirmasi GoRiau. Kata Pandra, ada warga Dorak melaporkan kasus pencurian ini. Mendapat laporan itu Polisi langsung ke TKP dan mengamankan tersangka.

"Petugas segera mendatangi TKP dan mengevakuasi tersangka lalu bawa ke RSUD Selatpanjang untuk divisum," kata Pandra yang juga mengatakan tersangka beserta barang bukti sudah diamankan di Mapolres Meranti. ***