RENGAT, GORIAU.COM - Setelah menghadiri acara pembukan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII Riau yng diselenggarakan di Stadion Narasinga Rengat, Bupati Kabupaten Dharmasraya, Sumatera Barat, H Adi Gunawan mengaku kagum dengan pelaksanaan Porprov ke VIII Riau tahun 2014 di Indragiri Hulu (Inhu). 

"Kita puas dan kagum dengan rangkaian acara pembukaan Porprov Riau ini. Dengan menampilkan 650 penari pada acara seremonial pembukaan menambah meriah dan spektakuler acara", ujar H Adi Gunawan melalui Kepala Bagian Humas Pemkab Dharmasraya, Budi Waluyo kepada GoRiau.Com, saat berkunjung ke Media Center Porprov VIII Riau, Minggu (19/10/2014) di Pematang Reba. 

Budi menyebutkan, kunjungan Bupati dan Bagian Humas Kabupaten Dharmasraya ini adalah sebagai bentuk referensi, karena Kabupaten Dharmasraya juga akan melaksanakan Porprov ke XIII Sumatera Barat di Dharmasyara yang akan digelar pada 16 hingga 26 Desember 2014, mendatang.

"Selain menghadiri undangan, kedatangan kami ini sekaligus ingin mencontoh proses persiapan Porprov Riau di Inhu, termasuk ingin belajar dari Inhu terkait pengelolaan Media Center dan pemberdayaan unsur yang ada didalamnya", ujar Budi.

Setelah melihat dan menyaksikan langsung jalannya iven ini, Media Center Porprov yang dimotori Bagian Humas Setdakab Inhu dan Bidang Informatika Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Inhu sangat bagus pengelolaannya.

"Kita akui, pengelolaan Media Center Porprov Inhu sangat bagus dan ini patut untuk dicontoh. Karena peran media sangatlah penting dalam menyajikan informasi, dan Inhu sukses dalam hal promosi iven dan daerah melalui media masa", tukasnya.Kunjungan Kabag Humas Pemkab Dharmasraya itu ke Media Center Porprov Riau disambut langsung Manager Media Center, Ergusfian dan Kabid Informatika Dishubkominfo Inhu, Roma Doris. (jef)