RENGAT, GORIAU.COM - Mempererat silaturahmi antara pihak Dinas Kesehatan Indragiri Hulu (Inhu) denga tenaga kesehatan dan tenaga non kesehatan di semua Puskemas di Inhu, mulai Jumat (11/7/2014) Diskes Inhu menggelar silaturahmi Ramadan ke semua Puskesmas sekaligus berbuka puasa bersama.

"Diskes akan mengunjungi 18 Puskesmas yang ada di Inhu. Untuk Pustu, Polindes dan bidan desa, nantinya akan digabungkan dengan pihak Puskesmas setempat," ujar Kadis Kesehatan Inhu H Suhardi kepada Goriau.com, Jumat (11/7/2014), di Pematang Reba.

Disebutkan Suhardi, tujuan silaturahmi ini selain untuk mempererat hubungan sesama tenaga medis yang ada di Inhu juga untuk revitalisasi tugas-tugas bidang kesehatan, terutama pada pelayanan kesehatan masyarakat.

Selain itu, silaturamhi ini juga membahas kebijakan pimpinan di bidang kesehatan serta untuk menginventarisir masalah dan kendala yang dihadapi petugas kesehatan setingkat Puskesmas dan jajarannya. "Untuk hari ini kita akan silaturahmi dengan tenaga kesehatan yang ada di Puskesmas Polak Pisang, Kecamatan Kelayang. Sedangkan besok, Sabtu (12/7/2014), kita akan silaturahmi dengan petugas medis yang ada di Puskesmas Pangkalan Kasai, Kecamatan Seberida," tutupnya.jef