RENGAT, GORIAU.COM - Setelah melakukan pencoblosan di TPS 01 Kelurahan Sekip Hilir Kecamatan Rengat, Bupati Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) H Yopi Arianto didampingi Setda Inhu Raja Erisman, Kapolres Inhu AKBP Aris Prasetya Indaryanto dan beberapa pejabat lainnya meninjau beberapa TPS yang ada di Rengat, Rabu (9/7/2014).

"Alhamdulillah, dari pantauan dan informasi yang didapat dari lapangan, semuanya berjalan aman, lancar dan tertib. Memang masyarakat hadir ke TPS satu persatu, maklum sedang berpuasa Ramadan dan bertepatan dengan Piala Dunia. Kita berharap persentase pemilih bisa bertambah dari Pileg April lalu," kata Yopi, usai meninjau sejumlah TPS.

Lancarnya pemilihan presiden kali ini menunjukkan kematangan berpikir masyarakat dalam berpolitik. "Kita apresiasi kepada seluruh masyarakat Inhu dan aparat keamanan serta panitia pemilihan presiden dan wakil presiden yang telah berpartisipasi menyukseskan pemilihan presiden di Kabupaten Inhu saat ini," tutupnya.

Berjalan Lancar

Secara umum pelaksanaan pemilihan presiden (pilpres) di Kabupaten Indragiri Hulu berjalan lancar. Sebanyak 889 TPS yang ada di Bumi Gerbang Sari ini sudah selesai melaksanakan pencoblosan pukul 13.00 WIB.

 "Kita mengucapkan terima kasih kepada seluruh Petugas Pemungutan Suara (PPS) yang sudah bekerja keras dalam menyukseskan pesta demokrasi ini, sehingga pemilihan dapat berlangsung dengan baik, tanpa adanya gejolak yang berarti," kata Ketua KPU Inhu M Amin, Rabu (9/7/2014).

 Pantauan Goriau.com di sejumlah TPS di beberapa kecamatan di Kabupaten Inhu, pemilih datang ke TPS sejak pukul 08.00 WIB. Minat masyarakat mencoblos diperkirakan tidak berbeda jauh dengan Pileg lalu.

Pada TPS 01 Pematang Reba, jumlah DPT 429, masyarakat yang memilih 305, tidak memilih/golput 126. Pada TPS 13 Pematang Reba, jumlah DPT 414, yang memilih 282, tidak memilih/golput 112. Di TPS khusus Rutan Rengat, DPT 248, yang memilih 201, tidak memilih/golput 47. jef