TEMBILAHAN- Meneruskan safari Ramadan, Bupati Inhil, Riau, HM Wardan Salat Tarawih di Masjid Al Mukarramah, Desa Sungai Raya, Kecamatan Batang Tuaka, Jum'at (24/6/2016) malam.

Kedatangan orang nomor satu di Negeri Seribu Parit itu disambut antusias oleh masyarakat di sana.

Seperti yang disampaikan Suhaimi, salah satu tokoh masyarakat Desa Sungai Raya dalam sambutannya bahwa keantusiasan warga itu dikarenakan semenjak dipimpin HM Wardan, sudah banyak perubahan di desa mereka.

''Contohnya dari segi pembangunan, sejak Bupati  menjabat dan mengusung program DMIJ, banyak sudah pembangunan dilaksanakan di desa kami ini,'' ujarnya.

Seperti semenisasi jalan, dikatakannya hanya 20 persen saja yang tersisa.

''Untuk semenisasi, sampai ke darat kampung dalam sana sudah semua. Tinggal sekitar sekilo saja lagi dan sedikit arah ke perbatasan desa sebelah sana. Sementara, jembatan dan beberapa fsilitas desa juga sudah dibangun,'' tuturnya.

Mendengar hal itu, Bupati mengaku senang karena program yang diusungnya berjalan dengan baik dan bermanfaat bagi masyarakat.

''Tiga tahun saya memimpin Inhil ini, paling tidak setiap tahunnya ada Rp130 miliar dana yang kita salurkan ke seluruh desa di Inhil untuk DMIJ. Walaupun ini terbukti telah dapat membuat desa-desa kita maju, kita akan terus laksanakan kegiatan ini dan diupayakan untuk lebih besar lagi agar desa-desa kita semakin maju,'' tukas HM Wardan.adv