TEMBILAHAN- Bupati Inhil, Riau, HM Wardan menghadri pesantren kilat d Masjid Agung Al-Huda Tembilahan, Minggu (26/6/2016). Pesantren kilat itu sendiri ditaja oleh TP PKK yang berjasama dengan GOW, BKMT serta pengurus Masjid Agung Al-Huda.

Pada kesempatan itu juga dilaksanakan penyerahan bingkisan kepada anak-anak yatim dan lanjut usia oleh K3S (Kegiatan Kesejahteraan Sosial) Inhil yang diserahkan langsung oleh Bupati Inhil.

Dalam sambutannya Ketua TP PKK Inhil, Zulaikhah Wardan mengatakan, kegiatan ini merupakan kegiatan yang di laksanakan dalam rangka mengisi hari-hari dalam bulan puasa dengan pengajian di samping itu untuk tetap menjalin silaturahmi dengan ibu-ibu dan jamaah Masjid.

Sementara itu, Bupati mengharapkan kedepannya kebiasaan seperti ini bias di tingkatkan dan tidak hanya pada bulan Ramadan tetapi di bulan-bulan di luar Ramadan.

''Perhatian kepada anak-anak yatim tidak cukup hanya di perhatikan pada bulan Ramadan, tetapi pada sebelas bulan lainnya, bagaimana kehidupan mereka, jangan sampai ada lagi anak-anak yatim yang tidak mengenyam bangku pendidikan,'' tukas HM Wardan.adv