SELATPANJANG - Mayat Wong Kwek Yung (56) warga Jalan H M Said Gang H Sirat No 8/11 Desa Sidorame Barat 1 Kecamatan Medan Perjuangan, Sumatera Utara, yang ditemukan tewas di Kamar Mandi, Kamar No 507 Hotel Furama Selatpanjang, Senin (23/5/2016) Riau, akhirnya dibawa pulang pihak keluarga, Selasa (24/5/2016). Sebelum dibawa ke Medan, mayat Wong Kwek Yung terlebih dahulu diawetkan dengan disuntik 2 liter formalin.

Pantauan GoRiau di Kamar Mayat RSUD Kepulauan Meranti, pihak keluarga Wong Kwek Yung sibuk mempersiapkan kepulangan jenazah ke Medan. Mereka langsung membawa peti mati untuk Wong Kwek Yung. Setelah semua selesai, pihak keluarga membawa peti mati berisikan Wong Kwek Yung ke Sungai Juling Selatpanjang untuk diberangkatkan ke Tanjungbuton Siak menggunakan speedboat.

"Terima kasih semua pihak di sini. Hari ini kami kembali ke Medan," ujar salah seorang kerabat korban saat meninggalkan lokasi Rumah Sakit RSUD Kepulauan Meranti Jalan Dorak Selatpanjang, Selasa (24/5/2016).

Menurut Haffis Setiawan, salah seorang petugas RSUD yang juga menyuntikkan formalin ke mayat Wong Kwek Yung, pengawetan itu dilakukan di titik-titik organ tubuh yang cepat membusuk. Seperti, Jantung, Paru-paru, Hati, dan lainnya. Untuk pengawetan mayat Wong Kwek Yung, pihak keluarga meminta RSUD menyuntikkan dua botol formalin, yang berukuran 2 liter (masing-masing satu botol berisi 1 liter formalin, red).

"Tergantung permintaan keluarga korban berapa liter. Kalau tadi pihak keluarga korban minta 2 liter. Yang kita awetkan organ-orang yang cepat membusuk," kata Haffis menjawab GoRiau. ***