PEKANBARU - Kesuksesan yang diraih hari ini merupakan hasil jerih payah orang-orang yang terdahulu. Karena itu, Bank Riau Kepri, memberi apresiasi kepada para pensiunan yang telah bekerja keras membesarkan bank milik Pemerintah Riau dan Kepulauan Riau hingga menjadi bank yang disegani diantara bank umum di Indonesia.

Ucapan terimakasih itu disampaikan Direktur Utama Bank Riau Kepri DR Irvandi Gustari pada halal bihalal bersama pensiunan Bank Riau Kepri, Senin (25/7/2016). ''Kinerja dan kesuksesan yang dicapai Bank Riau Kepri saat ini merupakan rangkaian kerja keras dari para pensiunan yang telah bersunguh-sungguh bekerja sehingga menjadi tonggak dan pondasi bagi manajemen sekarang meraih kesuksesan dan penghargaan yang telah diterima Bank Riau Kepri saat ini,'' ujarnya.

Pada acara yang digelar di Balai Dang Merdu Bank Riau Kepri hadir sekitar 200-an pensiunan Bank Riau Kepri, Komisaris Utama Bank Riau Kepri HR Mambang Mit, Rivaie Rachman dan Sarjono Amnan. Selain itu juga tampak hadir Direktur Kredit dan Syariah Afrial Abdullah, Direktur Kepatuhan dan manajemen Risiko Eka Afriadi. Sebanyak 200an tamu undangan yang hadir tampak memenuhi balai Dang Merdu Bank Riau Kepri, serta mantan Direktur Utama Syafei Yusuf dan Zulkifli Thalib.

Komisaris Utama Bank Riau Kepri HR. Mambang Mit pada kesempatan ini juga menyampaikan apresiasi serta ungkapan terimakasih atas hasil yang telah diraih Bank Riau Kepri saat ini, karena hasil ini tidak lepas dari kerja seluruh pihak termasuk pegawai yang telah memasuki masa pensiun.

Sementara itu, Penasehat IKAPEN Syafei Yusuf yang merupakan mantan Direktur Utama Bank Riau Kepri yang pertama mengucapkan terimakasih dan berharap hubungan silaturahmi antara Bank Riau Kepri dengan IKAPEN dapat terus terjalin baik. ***