PEKANBARU - Meski masih terbilang baru, klub mobil pengguna Mitsubishi Lancer, Indonesia Lancer Club (ILC) Pekanbaru, Riau, ini sudah mengoleksi prestasi dari berbagai macam kejuaraan.

Ketua Indonesia Lancer Club Chapter Pekanbaru, Hendra mengatakan Indonesia Lancer Club (ILC) Chapter Pekanbaru baru terbentuk tahun 2014, namun, sudah banyak meraih prestasi meski club mobil ini tidak mengkhususkan diri untuk modifikasi mobil.

Ia menyebutkan, prestasi yang pernah diraih yakni, Drag Race di Lanud Pekanbaru, juara 1, kelas braket 10 detik, waktu terbaik 10,2. Juara 2, kelas sedan modifikasi 1700-2500, the Best Time 9,8 detik, dan juara 3 the best time, kelas sedan modifikasi 1700-2500, 10,2 detik dan terkahir car contes di Gelanggang Remaja, 31 Desember 2015 berhasil meraih 6 piala.

Kontes SPL ILC juga mengoleksi 8 piala yakni the best dragstyle, the best NA engine, the best dress up engine, nomine king racing, the best blow off engine, the rally style, nomine king racing style, dan the best turbo

"Kedepannya kita lagi ngurus persiapaan jamnas pada April di Palembang dan persiapaan aniversary ILC Pekanbaru yang ke 2 pada 24 Mei," ujar Hendra, Kamis (7/1/2016). ***