PEKANBARU - Komisi E DPRD Riau akan memanggil seluruh perusahaan besar yang memiliki poliklinik, setelah sebelumnya memanggil seluruh Rektor Perguruan Tinggi Akademik Kesehatan dan Rumah Sakit yang ada di Riau. Hal tersebut untuk mengurangi pengangguran dari alumni lulusan kesehatan Riau.

"Kemarin sudah kita panggil Rektor dari seluruh perguruan tinggi kesehatan dan pihak rumah sakit, sekarang kita merencanakan akan memanggil Perusahaan di Riau yang memiliki poliklinik, hal ini tentu saja berkaitan dengan alumni lulusan dari perguruan tinggi kesehatan yang ada di Riau ini," ujar Ketua Komisi E DPRD Riau, Masnur kepada GoRiau.com di Gedung DPRD Riau, Jumat (8/1/2016)..

Ia berharap setiap poliklinik melakukan rekrutmen dari lulusan daerah Riau dan ada bentuk kerja sama dengan perguruan tinggi kesehatan yang ada di Riau.

"Perusahaan itu kan memiliki poliklinik, kita ingin lulusan kesehatan dari Riau ini dapat direkrut di tempat mereka, jangan perusahaan mereka dari Medan lantas mereka menerima lulusan dari sana, jangan karena mereka perusahaan dari luar mereka menerima tenaga medis dari luar juga," ujarnya.

Kata Masnur, pemanggilan tersebut untuk mengurangi tingkat pengangguran dari lulusan perguruan tinggi akademik kesehatan di Riau yang dinilai sangat tinggi.

"Intinya lulusan anak jati diri Riau dapat bekerja, dan itu salah satunya cara mengurangi pengangguran dari lulusan kesehatan di Riau ini," paparnya ***